Gaun Pengantin Baker


Perjalanan cinta di dunia ini tidak semuanya indah, seperti yang di lakoni oleh Anna Baker yang tidak kalah tragis sama kisah cinta Romeo dan Juliet. Dikabarkan arwah Anna Baker terus menghantui sampai sekarang. ulasan selengkapnya di bawah ini.

Di daerah Pennsylvania, hiduplah sekeluarga Baker yang tinggal sejak tahun 1830. Dikabarkan, kediaman keluarga kaya ini dihuni oleh hantu-hantu keluarga Baker. Dari semua kisah tragis keluarga Baker, kisah yang paling terkenal adalah gaun pengantin yang menyimpan kenangan menyedihkan dan menyeramkan.



Gaun ini adalah milik Anna Baker, putri dari Elisa Baker. Awalnya, gaun pengantin ini akan dipakai Anna saat menikah dengan pria pujaannya. Gaun ini dibuat oleh Anna secara diam-diam. Sayang, sang ayah yang mengetahuinya langsung menentang dan mengusir pemuda tersebut dari kampung halaman mereka. Karena Elias menginginkan Anna menikah dengan pria yang berasal dari keluarga yang setara dengan mereka.

Merasa kecewa dengan sikap sang ayah, sejak saat itu bersumpah tidak akan pernah jatuh cinta dan tidak akan menikah dengan pria manapun. Janji ini ditetapinya hingga akhir hayatnya. Anna pun meninggal pada tahun 1914.

Beberapa tahun kemudian, keluarga Baker makin terpuruk sampai akhirnya kediaman mereka dijadikan museum yang bernama Baker Mansion. Gaun pengantin milik Anna menjadi salah satu benda koleksi yang dipajang di dalam kotak kaca. Gaun tersebut diletakkan di kamar pribadi Anna Baker.

Cerita mengejutkan pun datang dari koleksi milik Anna Baker ini. Banyak pengunjung museum yang sering melihat gaun pengantun milik salah satu keluarga Baker ini bisa bergerak sendiri. Keanehan ini semakin terlihat saat bulan purnama tiba. Seolah-olah gaun ini sedang dipakai oleh seorang gadis di depan cermin. Entah apa yang terjadi. Namun, kabarnya arwah Anna terus ada di dalam gaun pengantin miliknya. Gaun yang mengingatkan dirinya pada cinta sejatinya,

Cerita lainnya menyebutkan bahwa sandal milik Anna yang ada di kamar tersebut, sering menghilang dan berjalan sendiri. Belum lagi cerita tentang bedcover di kamar Anna yang akan melipat atau berkerut sendiri saat ada orang lain yang tidur di kasur tersebut

0 komentar:

Posting Komentar